Jalan baru Boul-Parimo butuh Rp300 miliar

Kamis, 03 Desember 2009


PS -- Sulteng tengah berencana membangun jalan baru, yang menghubungkan Buol dan Parigi Moutong (Parimo). Jalur ini potensial mengembangkan dua daerah tersebut. Hanya, jalan sepanjang kurang lebih 100 kilometer itu, butuh dana tak sedikit, sekitar Rp300 miliar.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sulawesi Tengah Moch Noer Mallo mengatakan analisis mengenai dampak lingkungan (amdal) pembangunan jalan tersebut sudah rampung tahun ini.

"Kami tinggal menunggu penyelesaian DED [detail engineering design]-nya. Pengerjaan DED ini kan tidak butuh waktu lama," tuturnya, kemarin.

Dia memperkirakan 1 kilometer jalan tersebut menelan anggaran sekitar Rp3 miliar. "Kalau dananya mendukung, kami rencanakan pembangunannya mulai 2010." (Antara)
Sumber: http://web.bisnis.com/edisi-cetak/edisi-harian/sup-properti/1id149841.html
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Copyright © 2011. KORAN SULTENG - All Rights Reserved