Pascabentrok, Aktivitas Warga Sigi Kembali Normal

Sabtu, 19 Februari 2011

SIGI--MICOM: Pascabentrokan, situasi dua desa bertetangga di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng), pada Sabtu siang (19/2) mulai berangsur normal.

Pantauan mediaindonesia.com, warga sudah melakukan aktivitas di Desa Kotapulu dan Kotarindau aktifitas. Dua desa bertetangga yang terlibat bentok Sabtu (19/2) dini hari kembali melakukan aktivitas mereka seperti biasanya.

Meski demikian sejumlah warga setempat masih merasa khawatir bentrokan kembali terjadi. "Kami masih khawatir akan terjadi bentrokan susulan seperti tadi malam karena anak-anak saya ketakutan," ujar Aris, 45, warga Kota Pulu.

Rukmini, warga desa Kota Rindau berharap tidak terjadi lagi bentrokan susulan. Bentrokan yang terjadi Sabtu dini hari membuat keluarganya ketakutan.

"Rumah saya jadi sasaran lemparan batu," ujar Rukmini yang rumahnya yang kebetulan terletak di perbatasan desa.

Untuk mengantisipasi terjadinya bentokan antara desa bertetangga ini, satu
pleton anggota Polres Donggala disiagakan di perbatasan desa Kotarindau dan Kotapulu yang terlibat bentrok.

Dalam sebulan terakhir, tercatat sudah enam kali terjadi bentrokan antarwarga di wilayah Kecamatan Dolo. Pemicunya ditengarai karena pemuda yang mengonsumsi minuman keras di daerah setempat. (HF/OL-9)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Copyright © 2011. KORAN SULTENG - All Rights Reserved